Breaking News :

Adies Kadir Prediksi Jokowi-Ma’ruf Menang Signifikan di Surabaya dan Sidoarjo

Surabaya – Capres pasangan Jokowi-Ma’ruf di Surabaya dan Sidoarjo ditargetkan memperoleh suara sebanyak 70 persen. Prediksi ini diperoleh dari hasil survei internal partai Golkar untuk dapil satu DPR RI Jawa Timur

Adies Kadir Caleg DPR RI Partai Golkar menegaskan, dari hasil survey terakhir menunjukkan perolehan suara Jokowi-Ma’ruf sebesar 74,2% dan Prabowo-Sandi 16.5% serta belum menentukan pilihan sebesar 9,3%.

Survey internal yang dilakukan di Surabaya – Sidoarjo ini menurut Adies menggunakan metodologi multistage random sampling dengan margin of error 3.2% serta 1.000 responden ini menegaskan bahwa suara Paslon 01 sangat solid.

Berdasarkan survei ini Adies menilai bahwa kekuatan Partai Nasionalis dan Partai yang diidentikkan dengan Islam kultural menjadi penyumbang suara solid terhadap pasangan 01.

Partai Golkar sendiri berada di tiga besar penyumbang suara terbanyak terhadap kemenangan Jokowi – Ma’ruf Amien selain PDI Perjuangan dan PKB.

Formasi Caleg dari Parpol pengusung baik DPR RI, Propinsi serta Kab. kota menjadi variabel utama penggerak soliditas suara Jokowi – Ma’ruf di Surabaya dan Sidoarjo. Selain tentunya dukungan elemen relawan dari berbagai kelompok menambah solid dukungan terhadap Jokowi – Ma’ruf.

“Masyarakat kota Surabaya dan Sidoarjo merupakan kelompok pemilih rational choice yang memiliki kecenderungan melakukan filterisasi terhadap konten kampanye, mana yang hoax atau fakta,” kata Adies Kadir yang saat ini masih menjabat sebagai Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Juamt (25/1/2019).

Adies Kadir menambahkan, jika tipologi masyarakat Surabaya-Sidoarjo cenderung rational choice memudahkan kampanye semua visi misi dan program Jokowi Ma’ruf. “Ini juga memudahkan saya sebagai caleg untuk mensosialisakan program-program saya di legislatif yang berkorelasi erat dengan paslon 01,” tutur Adies Kadir

“Surabaya jumlah pemilihnya 2.118.843 sedangkan Sidoarjo 1.394.483, artinya 74,2% sumbangan suara solid terhadap kemenangan Jokowi – Ma’ruf di Jawa Timur sangat signifikan,” tutupnya.

Detik

0 Reviews

Write a Review

Read Previous

Ace Hasan Syadzily: Ahok Manusia Taat Hukum dan Bertanggung Jawab

Read Next

Komisi IV DPR Dorong BKIPM Padang Tingkatkan Ekspor Ikan