Azis Syamsuddin Pimpin Delegasi DPR RI ke Pertemuan Inter-Parliamentary Union
Ketua Komisi III Fraksi Golkar Aziz Syamsuddin mengatakan, pihaknya akan segera mengadakan rapat di DPR terkait Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di Provinsi Papua dan Papua Barat.
“Berkenaan kejadian Manokwari kita akan rapat di DPR ini,” ujar Aziz Syamsuddin saat ditemui usai menghadiri peringatan Hari Jadi MA, di Gedung Mahkamah Agung, Jakarta Pusat, Senin (19/8).
Selanjutnya pihaknya juga mengatakan, akan berkoordinasi dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Kepolisian Republik Indonesia (Polri).
“Iya nanti kita akan berkoordinasi,” tambahnya.
Diketahui sejak tadi pagi, situasi terkini keadaan di Papua Barat khususnya Manokwari mencekam karena adanya demonstrasi memprotes insiden kekerasan dan pengusiran mahasiswa Papua di Malang dan Surabaya, Jawa Timur pada 16 Agustus 2019.
Sejumlah ruas jalan di Manokwari, terutama Jalan Yos Sudarso yang merupakan jalan utama Kota Manokwari diblokade massa yang mengakibatkan aktivitas masyarakat maupun arus lalu lintas lumpuh.
Tidak hanya memblokade jalan saja, dalam aksi itu warga juga menebang pohon dan membakar ban di jalan raya.
Aparat kepolisian Polda Papua Barat dan Polres Manokwari mulai turun ke jalan guna mengendalikan situasi aksi protes warga atas insiden pengepungan asrama mahasiswa Papua di Surabaya tersebut.
Gatra