Breaking News :

Golkar Pasang Target Menguasai 20 Persen Perolehan Suara di Pemilu 2019

golkar-pasang-target-20-di-pemilu-2019-RevCHeEPZ7

JAKARTA – Partai Golkar di bawah kepemimpinan Setya Novanto bertekad bangkit dari keterpurukan. Salah satunya dengan memenangi pemilu legislatif (Pileg) 2019 mendatang dengan target menguasai 20 persen perolehan suara.

Politikus Partai Golkar Nurul Arifin mengatakan, 20 persen perolehan suara di Pileg memang angka yang fantastis. Namun demikian, kata dia, target tinggi perlu dipatok agar menjadi bukti bahwa sebagai partai tua, Golkar tetap bisa melahirkan kader-kader muda.

“Sekarang kami punya jargon Golkar baru, Golkar bangkit, Golkar menang. Target kami 20 persen, memang harus tinggi. Walau kita warisan Orba, tapi Golkar tetap lahirkan generasi-generasi baru,” ujar Nurul saat dihubungi wartawan, Minggu (29/5/2016).

“Tidak benar Golkar partai orang tua. Karena lahir juga generasi muda militan. Jadi tinggal sekarang bagaimana menggerakkan mesin partai,” imbuhnya.

Setelah terpuruk di Pemilu 2014, langkah Golkar untuk kembali menjadi nomor satu memang tidak mudah. Terlebih selama satu setengah tahun ke belakang, partai beringin ini dilanda perpecahan.

Nurul menambahkan, Golkar kini punya sumber daya partai yang mumpuni, sehingga optimis bisa meraih target 20 persen suara di Pemilu 2019 mendatang.

“Kami kan ingin tawarkan optimisme baru. Modal partai ke depan, dikatakan butuhnetwork, kapital dan media, seluruh modal tersebut sudah kami miliki,” kata Nurul.

Sumber: OKEZONE

0 Reviews

Write a Review

Read Previous

Hamka B Kady: Perekonomian Indonesia pada 2017 Bisa Tumbuh Lebih Optimistis

Read Next

32 Persen Kepengurusan DPP Partai Golkar Diisi Perempuan